Minggu, 17 Mei 2015

PSG Juara Ligue 1 2014-15


Paris Saint-Germain memastikan diri sebagai juara Ligue 1 2014-15. Hal tersebut terjadi usai Les Parisiens menekuk tuan rumah Montpellier 2-1 di Stade de la Mosson, Sabtu 16 Mei 2015 (Minggu dini hari WIB).


Tampil tanpa Zlatan Ibrahimovic yang cedera, PSG tetap terlalu tangguh untuk Montpellier. Tim besutan Laurent Blanc berhasil unggul di menit 17 lewat gol Blaise Matuidi, yang memanfaatkan umpan dari Adrien Rabiot.

PSG menggandakan kedudukan di menit 25. Kali ini umpan matang Serge Aurier berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh Ezequiel Lavezzi.

Tuan rumah berhasil memperkecil ketertinggalan di menit 40. Gol dicetak Anthony Mounier lewat skema yang cantik. Tendangannya dari sudut sempit sukses mengelabui kiper PSG, Salvatore Sirigu.

Tak ada gol yang tercipta hingga akhir pertandingan. PSG menang 2-1 dan sukses memastikan gelar Ligue 1.

PSG berhasil mengumpulkan 80 poin dari 37 pertandingan. Dengan satu laga tersisa, poin mereka tak mungkin dikejar pesaing terdekat, Olympique Lyonnais (72 poin). Di saat bersamaan, Lyon hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Bordeaux di Stade de Gerland.

Ini menjadi gelar kelima PSG sepanjang sejarah, atau yang ketiga secara beruntun. Les Parisiens berpeluang mengakhiri musim ini dengan raihan treble winners. Sebelumnya, mereka sudah merebut gelar Coupe de la Ligue. Jika mampu menaklukkan Auxerre di final Coupe de France, ambisi PSG bisa tercapai.


Susunan Pemain
Montpellier (4-2-3-1): Jonathan Ligali; Deplange, Hilton, El Kaoutari, Congre; Saihi, Marveaux; Lasne, Martin, Mounier; Lucas Barrios.

Paris Saint-Germain (4-3-3): Salvatore Sirigu; Serge Aurier, David Luiz, Thiago Silva, Maxwell; Adrien Rabiot, Yohan Cabaye, Blaise Matuidi; Javier Pastore, Edinson Cavani, Ezequiel Lavezzi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar