Sabtu, 21 Maret 2015

Manchester City Fokus Pemulihan Mental Skuad Usai Tersingkir Dari Liga Champions

Jelang menjamu West Bromwich Albion di Etihad Stadium, Sabtu malam ini, Manchester City fokus memulihkan mental para pemainnya usai tersingkir dari Liga Champions, Kamis kemarin.

ManCity tersingkir dari Liga Champions usai ditekuk Barcelona di babak 16 besar dengan agregat 1-3. Manajer ManCity Manuel Pellegrini mengakui mental skuadnya jatuh setelah kekalahan ini.

"Kami tidak punya waktu panjang untuk pemulihan fisik. Mungkin kami akan lebih memfokuskan pada pemulihan mental tim saja," kata Pellegrini seperti dilansir Tribal Football, Sabtu 21 Maret 2015.

Banyak yang menganggap ManCity sedang dalam krisis usai ditekuk Barcelona. Apalagi ini kekalahan beruntun kedua ManCity sepanjang pekan ini. Akhir pekan lalu, mereka juga takluk 0-1 dari Burnley di Premier League.

Tapi Pellegrini menepis anggapa itu. Pelatih asal Chile tersebut menilai kegagalan di Liga Champions diharap justru bisa mengangkat motivasi Sergio Aguero Cs dalam mempertahankan gelar juara Premier League.

"Ya, kami baru saja tersingkir dari Liga Champions oleh Barcelona. Sekarang kami akan bertarung di liga terbaik di dunia (Premier League). Kami ada di posisi dua dan itu bukanlah bencana."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar